Berita  
Polres Lombok Barat Salurkan 'Nutrisi Mantap' untuk Masyarakat yang Membutuhkan

Lombok Barat, NTB – Satuan Pembinaan Masyarakat (Binmas) Polres Lombok Barat kembali menunjukkan kepeduliannya dengan menyalurkan bantuan sosial berupa program “Nutrisi Mantap” kepada masyarakat kurang mampu dan lansia.

Kegiatan ini berpusat di Dusun Bagik Polak Barat, Desa Bagik Polak, Kecamatan Labuapi, pada Kamis (10/7/2025).

Bantuan ini diharapkan dapat membantu warga yang membutuhkan serta mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.

Penyaluran bantuan ini dipimpin langsung oleh Kaur Bin Ops (KBO) Sat Binmas, Ipda Sukiono, dan Kanit Bintibsos, Ipda Rusdin. Mereka didampingi oleh Bhabinkamtibmas Desa Bagik Polak, Aipda Syarif, dan anggota lainnya, Bripka Alimudin.

Program ini menjadi bagian dari upaya Polri, khususnya Polres Lombok Barat, untuk hadir di tengah-tengah masyarakat dan memberikan kontribusi nyata dalam bidang sosial.

Aksi Nyata Polri untuk Kesejahteraan Warga

Kasat Binmas Polres Lombok Barat, Iptu Muh. Mahrip, menjelaskan bahwa program “Nutrisi Mantap” merupakan inisiasi dari Kapolres Lombok Barat, Polda NTB, AKBP Yasmara Harahap, S.I.K. Untuk pelaksanaannya sendiri, rutin dilakukan untuk membantu kelompok masyarakat yang membutuhkan.

“Ini adalah wujud nyata kepedulian kami dari Polres Lombok Barat. Kami ingin memastikan bahwa kehadiran kami tidak hanya dalam hal keamanan, tetapi juga dalam hal kesejahteraan sosial,” ujar Iptu Muh. Mahrip.

Ia menambahkan bahwa sasaran program ini adalah masyarakat yang benar-benar membutuhkan. Khususnya para lansia dan keluarga prasejahtera yang tinggal di wilayah pedesaan.

“Kami menyalurkan bantuan nutrisi ini agar dapat sedikit meringankan beban harian mereka. Sesuai namanya, ‘Nutrisi Mantap’ ini berisi paket bahan pokok yang harapannya bisa membantu memenuhi kebutuhan gizi sehari-hari,” lanjutnya.

Kegiatan yang dimulai sejak pukul 09.30 WITA ini disambut hangat oleh warga Dusun Bagik Polak Barat. Banyak di antara mereka yang merasa terharu dan berterima kasih atas bantuan yang diberikan.

Mempererat Hubungan Polri dan Masyarakat

Selain memberikan bantuan, kegiatan ini juga dimanfaatkan sebagai ajang silaturahmi dan dialog antara anggota Polri dan masyarakat.

Anggota Sat Binmas menyempatkan diri berinteraksi langsung, mendengarkan keluhan, dan memberikan motivasi kepada warga.

Iptu Muh. Mahrip juga menegaskan pentingnya interaksi ini. “Kami tidak hanya datang untuk memberikan bantuan, tetapi juga untuk membangun hubungan yang lebih dekat. Kami ingin masyarakat merasa aman dan nyaman karena tahu bahwa polisi selalu ada untuk mereka,” ujarnya.

Kegiatan penyaluran bantuan ini berjalan dengan lancar, aman, tertib, dan kondusif. Adapun sumber dana penyaluran bantuan ini berasal dari sumbangan keikhlasan dan ketulusan dari seluruh anggota Polres Lombok Barat.

Sedangkan dalam penyalurannya, seluruh anggota yang terlibat memastikan proses distribusi berjalan dengan adil dan merata.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *